PT. Sinjiwira Jaya Abadi Meraih Sertifikat ISO 9001:2015 & ISO 14001:2015

Pada hari Senin tanggal 20 November 2017 PT. SINJIWIRA JAYA ABADI perusahaan yang bergerak dibidang CONVERTING & STIKER MARKER PRODUK berhasil meraih sertifikat ISO 9001:2015 & ISO 14001:2015 dari badan sertifikasi internasional  WQA asia pacific.

Griya Langgeng Raharja (GLR) yang bergerak dalam bidang Engineering dan Jasa Konsultasi, Pelatihan serta Training ISO 9001:2015, ISO 14001:2015, OHSAS 18001:2007, SNI ISO/IEC 17025:2008 dipercaya dan ditunjuk sebagai Konsultan untuk PT.Sinjiwira Jaya Abadi (SJA) yang beralamat di Kawasan Jababeka VI Blok CIB No.1 Cikarang – Bekasi yang merupakan suatu perusahaan yang berpengalaman dalam menyediakan solusi yang terbaik untuk Converting Produk, Press Produk, Masking Produk , Printing Produk, Assembly Produk berdasarkan pada standar, permintaan pasar, kepuasan pelanggan, keselamatan dan lingkungan kerja.

Proses Konsultasi di Sinjiwira terintegrasi antara ISO 9001:2015 Sistem Manajemen Mutu dengan ISO 14001:2015 Sistem Manajemen Lingkungan yaitu dengan Annex XL dan High Level Structure (HLS) dengan 10 Klausa (Versi terbaru 2015) dengan tujuan meningkatkan keselarasan sehingga akan memudahkan SJA dalam menjalankan nya, demikian pernyataan dari Bapak Kelik Eko. R selaku konsultan dari GLR.

Prosesi penyerahan Sertifikat ISO 9001:2015 dan ISO 14001:2015 diberikan oleh Ibu Shofie mewakili Manajemen WQA kepada Bapak Imam Suryadi – Direktur Utama dari PT. Sinjiwira Jaya Abadi pada hari Senin tanggal 20 November 2017 di Kantor SJA.

Bapak Imam Suryadi – Direktur PT. Sinjiwira Jaya Abadi dalam sambutannya menyampaikan “Alhamdulillah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas tercapainya PT Sinjiwira Jaya Abadi dalam pencapaian implementasi serta sertifikasi       ISO 9001 : 2015 dan ISO 14001 : 2015”.  Besar harapan kami ke depan nya PT. Sinjiwira Jaya Abadi lebih berkembang maju dan membawa berkah, Selanjutnya segenap management dan karyawan mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Bapak Kelik Eko Raharjanto sebagai konsultan sekaligus Direktur Utama dari PT.Griya Langgeng Raharja (GLR) beserta Tim WQA untuk support nya dan semoga kerjasama ini dapat terus berjalan dengan baik.

Bapak Kelik Eko Raharjanto sebagai konsultan dari GLR menyampaikan “Selamat kepada PT.Sinjiwira Jaya Abadi dengan diraihnya Sertifikat ISO 9001:2015 dan ISO 14001:2015 selain sebagai salah satu persyaratan customer dan nilai jual Sinjiwira, juga akan lebih meningkatkan dalam  menawarkan solusi total memberikan support pada perusahaan yang bergerak dalam bidang bisnis otomotif, electronic dan lain-lainnya serta menambahkan pesan kepada SJA bukan semata-mata bahwa Sertifikat saja yang diperoleh namun yang lebih penting adalah prioritas dalam memberikan pelayanan yang lebih baik kepada customer/pelanggan dari Sinjiwira Jaya Abadi.

Akhir kata “Terima kasih atas kepercayaan dan kerjasama baik yang diberikan dari SJA kepada GLR sebagai Konsultan dan WQA sebagai Badan Sertifikasi”.

Share this

Related Posts